Jumat, 10 Juli 2015

MIMPI BURUNG DAN MENARA RUNTUH



8 Juni 2015
Aku bermimpi kakakku Edi Suparno berjalan dan memberiku minuman bubur kacang hijau warna putih susu. Awalnya aku enggan tapi aku meminumnya juga. Aku tidak tahu dimana kejadian dalam mimpi itu.
Makna:
Beberapa hari lalu kakakku Edi memintaku untuk membersihkan kuburan leluhurku di Dk Setren. Waktu aku ke sana hari ini ternyata semak belukar sudah di bersihkan penduduk sekitar. Aku memberitahu hal itu kepada kakakku melalui SMS. Kakakku membalas SMS, “Yowis Alhamdulillah.” Aku senang dengan jawaban itu.
Dua hari berikutnya kakakku Edi pulang dan mengajakku ziarah ke Makam-Sunan Pandanaran di Bayat. Waktu sampai di sana, kakakku memberikan uang sambil berjalan. Aku diminta naik dan ziarah dahulu, kakakku akan mencari makanan lebih dulu.
11 Juni 2015
Aku bermimpi melihat menara Masjid Agung Jawa Tengah di desaku tumbang. Ada teman dan juga tetanggaku Sri Haryanto disitu. Waktu aku melihat lebih dekat, masih ada menara bagian tengah ke bawah yang masih berdiri. Bagian konstruksi  di dasar menurutku pilar dasarnya tidak  kuat. Pilar yang jumlahnya empat buah itu terlalu dekat jaraknya. Pilar berubah menjadi bambu yang panjang, beberapa  bagian menghantam rumah di dekatnya. Bambu itu banyak yang bengkok dan rumit. Aku membantu seseorang yang bertanggung jawab pada menara itu. Ada satu bambu yang sangat bengkok lalu bisa kuluruskan. Orang itu kemudian mengikat bambu itu menjadi satu.
Makna:
Aku mendapat kabar bahwa keponakanku Miko gagal pada seleksi kepolisian beberapa hari kemudian. Ia tidak mendapatkan nilai ketika mengikuti ujian fisik dan gagal. Berita itu membuat diriku dan keluargaku sedih. Lalu aku menghubungi keponakanku itu setelah 3 hari berlalu untuk menanyakan kabarnya. Aku memberikan beberapa cerita untuk memotivasi. Dari cerita keponakanku itu aku menilai bahwa ia kurang persiapan untuk ikut seleksi kepolisian. Ia mulai berminat menjadi posisi saat kelas 3. Menurutku itu terlalu dekat untuk mempersiapkan segala hal yang diperlukan, terutama untuk ujian fisik. Menurutku paling tidak persiapan dilakukan minimal dua tahun sebelumnya.
21 Juni 2015
Aku bermimpi bangun tidur di rumahku. Aku melihat seekor burung hias yang warnanya menarik di dekat tempat tidurku. Lalu aku menangkap burung itu. Dalam hatiku itu adalah burung parkit. Di dekatnya ada juga ayam yang menarik. Aku menangkapnya dengan tanganku. Aku membawa kedua binatang itu dan kuberikan kepada bapakku yang sedang duduk di kursi.
Makna:
Aku menuliskan dua cerita singkat tentang bapakku di dalam handphone. Aku ingin memuatnya di blog suatu saat nanti. Aku berharap cerita itu dibaca dan menjadi pelajaran penting bagi banyak orang.

MIMPI YANG BAIK DARI ALLAHTAFSIR MIMPI MENURUT ISLAM